POSSINDO.COM, PULANG PISAU- Untuk mempererat silahturahmi antar cabang beladiri, Jumat (12/11/2021) tadi pelatih dan Atlet dari Taekwondo P-Dragon Palangkaraya melakukan Latihan uji tanding Bersama Karateka Pulang Pisau di Studion HM Sanusi, Pulang Pisau.
Sabeum Agnestasia Febi Damayanti dari Taekwondo P -Dragon mengaku kunjungan mereka Ke studion HM Sanusi Pulang Pisau bersama 1 pelatih sabeum Wily Pratama dan 4 atlet Taekwondo. Kegiatan latihan gabungan dua cabang olahraga beladiri tersebut disebutkan Ahens merupakan upaya keduanya untuk membangun sinergitas .“Tujuannya untuk menambah semangat danagar bisa mempererat tali persaudaraan sesama atlet di Pulang Pisau. Tadi saat latihan gabungan Antara Taekwondo P-Dragon dan teman-teman Karateka Pulang Pisau kita banyak sharing beberapa tehnik dasar, terutama pada peregangan otot kaki. Kita berharap Latihan Kedepan keinginan kami bisa membuka dojang atau tempat Latihan di Pulpis juga,” ungkap Agnes.
Ditempat yang sama Sensei Rio, guru karateka yang ikut menyambut kedatangan Taekwondo P-Dragon Palangkaraya mengaku senang dengan kunjungan tersebut. Dikatakan sensei Rio, kedua cabang beladiri saling berdikusi, khususnya untuk meningkatkan kemampuan gerakan guna persiapan Porprov akan datang.
“Kita saling sharing aja, kawan-kawan taekwondo ada juga memberikan tips, bagaimana cara mengolah kaki agar lentur dan kuat. Tentu ini sangat berguna untuk saling menambah wawasan, agar sama-sama makin berkembang tehnis dan ilmunya,” ungkap sensei Rio.
Dalam waktu dekat pihak Karateka Pulpis mengakui tengah mempersiapkan ujian sabuk hitam, untuk kenaikan DAN di bulan desember mendatang. Selain itu akan ada event Porprov di tahun 2022, yang akan sama-sama di hadapi, baik atlet Karateka maupun Taekwondo. (ds)
Tags
Organisasi