Masyarakat Di Ajak Sukseskan Vaksin Booster

Untuk menambah kekebalan imun, warga di imbau untuk melengkapi Vaksin tahap III atau Booster. Foto/ Dedy

POS SINDO.COM, PULANG PISAU –
Ketua Komisi I DPRD pulang Pisau Tandean Indra bela mendukung upaya pemerintah yang saat ini tengah memaksimalkan Vaksinasi tahap III atau Booster, bahkan menjadikan sebagai syarat mudik. Menurut Tandean, suntikan vaksin ketiga akan membuat masyarakat lebih kebal terhadap ancaman Covid-19.

"Harusnya jangan takut, suntik Booster itu malah bisa menambah imun tubuh kita untuk melawan Covid-19. Kita tentu tidak ingin wabah Covid-19 datang melanda seperti tahun-tahun lalu. Saat itu banyak kerugian justru kita alami," kata Tandean.

Dikatakan legislator Golkar Pulpis ini lagi, saat ini pemerintah mulai melonggarkan berbagai aktivitas di masyarakat, terutama kegiatan yang mengumpulkan orang banyak, seperti kegiatan pasar, acara-acaran lapangan dengan tujuan untuk menuju kehidupan new normal.

“Jadi untuk mendukung kondisi normal seperti dulu kita harus ikut berperan. Misalkan ikut vaksin hingga booster kemudian juga menerapan protokol kesehatan yang ketat dalam aktivitas sehari-hari. Dengan konsisten melakukan hal itu tentu kehidupan kita akan bisa Kembali normal lagi,” tukasnya. ( Sam)

Editor : dedy

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال