Bupati Balangan H Abdul Hadi bersama Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Aldin Hadi dengan mengendarai motor trail meninjau air terjun Batarius di Kecamatan Halong, Minggu (15/5/2022) tadi. |
POSSINDO.COM, PARINGIN – Untuk mendukung peningkatan sektor wisata di Kabupaten Balangan, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Balangan menggandeng Kodim 1001/HSU-BLG untuk meninjau langsung lokasi rencana pengembangan sumber Daya air terjun Batarius di Kecamatan Halong, Minggu (15/5/2022) tadi.
Peninjauan dipimpin langsung Bupati Balangan H Abdul Hadi bersama Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Aldin Hadi. Keduanya bersama rombongan nampak mengendarai motor traile sembari melaksanakan survei lokasi jalan untuk pengembangan pariwisata di Kabupaten Balangan.
“ Yang kita kunjungi hari bersama pa Dandim yakni jalan ke arah air terjun Batarius. Karena ini termasuk proyek strategis Kabupaten Balangan untuk pengembangan sumber daya alam bidang pariwisata, maka pemerintah daerah meminta pendampingan kepada Kodim 1001/HSU-BLG untuk memastikan bahwa kegiatan ini berjalan dengan lancar sesuai rencana,” terang Bupati Abdul Hadi.
Dilanjutkan dirinya, untuk pengembang nantinya akan di tenderkan di unit layanan pengadaan (ULP). Siapa pun yang menjadi rekanan Pemerintah Daerah Balangan akan didampingi oleh TNI karena lokasi ini letaknya jauh, di daerah pegunungan, kemudian daerahnya juga rawan.
“Insya Allah ini berjalannya sudah selesai dan akan kita tenderkan di tahun ini kalau dihitung 120 hari kerja berarti 4 bulan, mudah-mudahan sekitarnya bulan 8 bulan 9 ini proyek ini sudah selesai dilaksanakan oleh pihak ketiga,” harapnya.
Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Aldin Hadi menyampaikan, pihaknya dan seluruh jajaran akan siap mendukung kegiatan yang bermuara pada kemajuan warga balangan.
“Jadi tadi yang sudah disampaikan pak bupati bahwa kami dari pihak TNI khususnya Kodim 1001/HSU-BLG ini akan siap untuk melaksanakan kegiatan ini,” tukasnya. ( Wahid)
Editor : Dedy
Tags
Balangan