POS SINDO.COM, Jakarta – Setelah diresmikan, poyek pembangunan sistem treatment sampah badan air melalui rekayasa Kali Ciliwung. Terpilihlah area Kali Gedong sebagai penyaringan sampah dengan maksud agar tidak masuk ke dalam kota. Untuk mendukung upaya tersebut, diperlukan kerjasama dari semua pihak agar Jakarta terbebas dari sampah.
Dalam peresmian lokasi treatment di Kampung Gedong RW 07 dan RW 011, Kecamatan Pasar Rebo Jakarta Timur, pada Senin (26/09/2022) kemarin. Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria (26/9/2022) mengungkapkan jika pembangunan penyaringan sampah yang diletakkan di area Kali Gedong adalah hasil kerja sama dari pihak terkait dan pemerintahan daerah setempat.
Menurut dia, persoalan sampah seperti ini harus ada peran kerja sama dan kesadaran dari seluruh lapisan masyarakat setempat. Pemerintah DKI Jakarta sangat terbuka untuk menyelesaikan sebuah permasalahan ini dan siap menerima segala macam jenis aduan.
“Jadi semua ini diharapakan bisa bekerja sama dengan semua pihak terutama pada masyarakat. Apabila mengetahui sesuatu yang tidak baik seperti membuang sampah sembarangan di sekitaran Kali Ciliwung bisa melaporkan kepada pimpinan tempat tinggal masing-masing. Baik itu rt, rw dan sampai keluarahan” tegas Ahmad Riza Patria.
Dilanjutkan dirinya, segala macam aduan dari masyarakat kemudian agar bisa segera ditindak lanjuti, baik secara langsung maupun online. Apalagi sudah ada aplikasi pengaduan di Jakarta, semuanya sudah digital.
“Apa saja yang tidak baik di setiap lingkungan DKI Jakarta atau ingin memberikan masukan yang kurang kontruksif bisa segera diadukan melalui digital. Segala persoalan dan permasalahan yang ada di Jakarta sejatinya harus bisa dilakukan pencegahan secepat mungkin. Pemprov DKI Jakarta juga telah mengambil sikap tegas dalam melakukan penyelesaian masalah yang ada ditengah masyarakat. Seperti masalah sampah yang ada di Kali Ciliwung. Dengan dibuatnya pembangunan inikan juga merupakan kerja sama dengan semua pihak “tutupnya. (Arief Suseno)
Editor : Dedy
Tags
DKI Jakarta