Hindari Penyakit Demam Berdarah dengan rutin membersihkan sekitar lingkungan tinggal. Foto/ Net |
POS SINDO.COM, Ragam – Memasuki musim penghujan tidak dipungkiri jika kemunculan nyamuk di tempat tinggal kita bisa datang tidak terduga. Apalagi di tempat-tempat yang lokasinya dianggap kurang bersih atau kotor sangat berpotensi melahirkan lebih banyak lagi.
Upaya terbaiknya adalah sesegera mungkin melakukan tindakan pencegahan. Seperti membersihkan area sekitar tempat tinggal kita yang disukai nyamuk-nyamuk untuk berkembang biak. Hal ini dilakukan sebagai cara mengatasi resiko terserang penyakit demam berdarah.
Demam berdarah merupakan penyakit yang tidak bisa disepelekan. Untuk mengetahui itu, ada ciri khas jika seseorang terserang penyakit demam berdarah.
Dihari pertama sampai hari ketiga pasti mengalami demam tinggi. Selanjutnya, di hari keempat sampai hari ke enam demamnya akan turun. Pada hari-hari tersebut merupakan fase kritisnya dari penyakit demam berdarah. Oleh sebab itu, jangan beranggapan bahwa demam pada tubuh yang sudah turun sudah mengalami kesembuhan.
Disaat demam turun bisa terlihat dari perkembangannya, apakah menjadikan tubuh menjadi lemas, mual, muntah bahkan sampai terjadinya diare. Seperti inilah kita harus mengetahui dari gejala-gejala demam berdarah.
Turunnya demam pada tubuh tidak bisa dipastikan seseorang yang terkena demam berdarah telah sembuh, padahal jika sampai di fase itu angka trombosit ikut menurun dan bisa menjadi sulit dalam penanganannya hingga menyebabkan kematian.
Apabila kondisinya mulai membaik, trombosit perlahan ikut naik ke taraf normal. Cairan tubuh yang sebelumnya turun selama dua fase pertama perlahan mulai kembali normal pada 48-72 jam setelahnya.
Untuk mengantisipasi agar tidak terjadi terserang penyakit berbahaya ini adalah dengan melakukan 3M yakni, dengan menguras, menutup, dan mengubur.
Kemudian yang harus dipastikan tetap melakukan pengurasan dan membersihkan bak mandi atau tempat penampungan air yang digunakan untuk sehari-hari. Selain dari itu juga bersihkan dinding-dinding kamar mandi dan menutup tempat penampungan air, agar nyamuk tidak bisa masuk kedalam bak atau tandon air.
Jangan lupa, untuk mengubur barang-barang bekas yang bisa tejadinya tempat tergenangnya air hujan, karena nyamuk sangat suka di tempat barang bekas yang tergenang air. (Arief Suseno)
Sumber: Dirangkum berbagai sumber
Tags
Ragam