Sekda Balangan H Sutikno bersama Kepala SKPD Balangan nengikuti Rakor pengendalian Inflasi bersama kemendagri, Senin (24/10/2022) tadi. Foto/ Prokopim Setda Balangan. |
POSSINDO.COM, Balangan - Bupati Balangan dalam hal ini diwakili Sekretaris Daerah H. Sutikno, AP, M.AP mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi di daerah secara virtual bertempat di Ruang Rapat Bupati Balangan, Senin, (24/10/2022) tadi.
Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah tersebut dipimpin Langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, secara virtual dari Gedung Serbaguna Setda Aceh. Hadir juga mendampingi Mendagri di antaranya Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo dan Kepala Badan Pusat Statistik Margo Yuwono. Sementara di Aceh hadir Asisten II Sekda Aceh, Kepala Biro Ekonomi Setda Aceh, Kepala Bappeda Aceh, Kepala Dinas ESDM, Kepala Dinas Sosial dan beberapa Kepala SKPA lainnya.
Mendagri Tito Karnavian mengatakan, pandemi Covid-19, membuat semua negara termasuk Indonesia menghadapi krisis kesehatan. Indonesia patut bersyukur, di mana masih bisa mengendalikan Covid-19 dan survive secara ekonomi, dan terbukti, ekonomi Indonesia tumbuh relatif cukup baik.
“Namun ada hal yang perlu diwaspadai yaitu ketidakmampuan negara-negara lain mengatasi pandemi Covid-19 dan ketidakmampuan negara lain menjaga ekonominya yang bisa berdampak ke Indonesia, karena Indonesia merupakan bagian dari sistem globalisasi ekonomi,” kata Tito.
Sekretaris Daerah H. Sutikno, AP, M.AP usai kegiatan mengaku siap menjalankan intruksi dari kemendagri, khususnya dalam upaya Pengendalian Inflasi di daerah Balangan. Sejauh ini ada beberapa langkah yang sudah diambil pemkab setempat untuk menekan inflasi.
“Kegiatan pasar murah, beberapa subsidi dilakukan pemkab untuk menekan inflasi. Kemudian juga operasi pasar serta pengawasan melalui dinas-dinas tehnis juga dilakukan rutin untuk menghindari kenaikan barang-barang kebutuhan pokok. Selanjutnya kita juga menunggu intruksi dari Pemprov dan pusat upaya sinergi lainnya,” tukas Sutikno. (Wahid)
Editor ; Dedy
Tags
Balangan