Para Penyuluh dan Kelompok Tani Se-Kecamatan Jabiren Raya saat melakukan Bimtek di Kantor BPP Jabiren Raya, Jumat (18/11/2022) tadi. Foto/ Sam |
POSSINDO.COM, Pulang Pisau – Balai Penyuluh Pertaniaan (BPP) Kecamatan Jabiren Raya pada Jumat (18/11/2022) tadi mengadakan Bimbingan Teknik (Bimtek) Tematik petani dan penyuluh bertempat Jalan Trans Kalimantan, dikantor BPP Kecamatan Jabiren Raya.
Dihadiri perwakilan 8 kelompok Tani perwakilan dari 5 desa serta para penyuluh dan dari dinas pertanian Kabupaten Pulang Pisau, kegiatan berjalan dengan lancar. Poniman SPKP yang hadir mewakili Kepala Dinas Pertaniaan kabupaten Pulang Pisau mengaku dengan kegaitan Bimtek tersebut maka kemampuan kelompok Tani bisa semakin berkembang dan produktif.
“Para Petani dari lima Desa yang hadir dan menerima bantuan bibit kedelai, kita harapkan bisa mengamalkan ilmu yang didapat dari BImtek hari ini. Apalagi juga ada penyuluh juga, maka ilmu dan wawasan tentang pengembangan Kedelai kita harap agar bisa efektif. Mulai Dari masa tanam, perawatan hingga panennya,” ungkap Poniman.
Peserta Bimtek dari BPP Jabiren Raya saat mengikuti materi penyuluhan pada Jumat (18/11/2022). Foto/ Sam | |
Ditempat yang sama, Kepala BPP kecamatan Jabiren Raya, Mambang SP mengatakan jika daerah Jabiren Raya sangat potensi untuk pengembangan ketahanan pangan. Terlebih jenis padi, jagung, sayuran hingga kedelai. Menurutnya dengan potensi yang ada, jika dikelola dengan baik maka warga sekitar tidak akan lagi ketergantungan dengan pangan dari luar.
“Apalagi juga ada program pemanfaatan lahan seperti cetak sawah dan food estate. Harapan kita program bagus seperti ini bisa berlanjut jangka Panjang. Karena masing-masing Desa Di jabiren sudah mulai kelihatan Potensi jenis tanaman yang cocok. Misalkan untuk jenis sayuran cabe cocok di desa Garung, Sakakajang , Jabiren, henda dan Pilang. Belum lagi potensi tanaman lainnya,” tukasnya. (Sam)
Editor : Dedy