Intip Wisata Arak-Arak Di Bondowoso. Tempat Sederhana Dan Berkesan

Para pengunjung terlihat sedang berinteraksi dengan monyet penghuni kawasan wisata alam Arak-Arak Bondowoso. Foto/ Arief Suseno

POSSINDO.COM, Wisata- Sajian alam Indonesia yang banyak dijadikan tempat wisata bagaikan tidak ada habisnya. Seperti yang satu ini, meski terlihat sederhana namun berkesan.

Wisata Alam Arak-Arak sebutannya. Salah satu destinasi yang ada di Desa Sumber Canting, Kecamatan Wringi Kabupaten Bondowoso Jawa Timur. Hanya dengan memanfaatkan pemandangan indah disekitar wisata ini bisa untuk dinikmati.

Apalagi lokasinya terbilang sangat strategis karena hanya berada di bibir jalan sebuah perbukitan yang ada di daerah setempat. Hal itu dikarenakan tempat ini sering kerap dimanfaatkan sebagai rest area bagi para pengendara yang sedang melintas.

Jurnalis www.possindo.com coba mendatangi tempat tersebut, pada (2/12/2022) Jumat tadi. Diketahui bahwa pemandangan disekitaran kawasan wisata tersebut menyuguhkan hamparan pemandangan indah. Sejauh mata memandang dari atas perbukitan yang mencapai ketinggian kurang lebih 345 Mdpl nampak terlihat birunya laut jawa.

 Hewan spesies primata berjenis monyet, salah satu penghuni di wisata alam Arak-Arak Bondowoso yang sering juga menjadi incaran pengunjung untuk berfoto. Foto / Arief Suseno

Hal inilah yang membuat para pengunjung yang datang berwisata meskipun hanya sekedar melipir beristirahat dan sembari menikmati panorama alamnya untuk bersua foto. Selain itu Wisata Alam Arak-Arak juga ditunjang dengan berbagai fasilitas untuk pengunjung. Seperti wahana permainan hingga spot-spot foto yang bagus dan sengaja disediakan oleh pengelola wisata tersebut.

Lebih dari itu, ada daya tarik lainnya yang dimiliki wisata ini, karena didalamnya dihuni oleh segerombolan monyet. Biasanya pengunjung yang datang bisa berinteraksi langsung dengan hewan spesies primata ahli pemanjat pohon. Momen itulah yang tidak ingin disia-siakan mereka.

Jun wanita berusia 53 warga setempat yang mencari peruntungan dari wisata tersebut, dengan berjualan berbagai jenis makanan dan minuman mengatakan, wisata ini sering menjadi incaran pengendara yang melintas. "Biasanya si, pengunjung yang datang memanfaatkan tempat ini untuk berlibur dan berfoto selfi. Apalagi disini juga disediakan gazebo untuk bersantai. Terus ada rumah pohon dan tempat bermain sepeda gantung," ujarnya.

Selain fasilitas bermain, kata Jun, wisata alam Arak-Arak di Bondowoso ini juga disediakan warung makan, dan tempat ibadah mushala untuk pengunjung. Menurutnya, meski lokasinya sederhana namun sajian pemandangan ditempat tersebut sangat luar biasa dan membuat pengunjung selalu mampir.

"Tempat ini tadinya biasa saja, setelah di resmikan pemerintah daerah setempat dan lengkapi fasilitas jadi lebih banyak pengunjung. Tapi wisata ini liburannya hanya hari Jumat saja, untuk hari lainnya buka," pungkasnya.

Nah bagi kalian yang sedang melintas di Jalan Raya Wringin, Krajan, Sumber Canting Kabupaten Bondowoso bisa menepi sejak dan bisa menikmati keindahan alam perbukitan. Diketahui bahwa jalan tersebut merupakan akses penghubung dua kabupaten, yaitu Kabupaten Jember dengan Kabupaten Situbondo. (Arief Suseno)

Editor : Dedy


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال