Jaga Konsentrasi Belajar. Disdik Balangan Batasi Penggunaan Lato-Lato Di Sekolah

 

 

Dinas Pendidikan Kabupaten Balangan akhirnya mengeluarkan imbauan tertulis agar anak-anak tidak membawa lato-lato kesekolah. Foto/IST

POS SINDO.COM, Balangan – Maraknya permainan lato-lato oleh anak-anak usia sekolah membuat pihak dinas Pendidikan kabupaten balangan ambil sikap.

Melalui Surat Edaran Nomor 420/082/BP.Dikdas/Disdikbud/l/2023 tersebut, mereka (Disdik Balangan) mengimbau agar anak-anak usia sekolag tidak membawa dan memainkan permainan lato-lato diwilayah pendidikan.

Kepala Disdikbud Kabupaten Balangan Ribow pada Kamis (12/1/2023) tadi menyampaikan jika tujuan surat edaran tersebut justru untuk menjaga konsentrasi anak agar tetap bisa fokus belajar saat jam sekolah. Sehingga benda dan mainan yang dianggap bisa mengganggu proses belajar sengaja diminta agar tidak dibawa.

“Imbauan itu datang dari usulan para guru dan juga orang tua murid agar anak-anaknya tidak asyik bermain pada saat jam belajar. Karena itu kita juga meminta peran orang tua untuk membantu mengingatkan anak-anaknya untuk bisa mendukung imbauan tersebut demi kenyamanan bersama,” tukasnya. (Wahid)

Editor : Dedy

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال