Timnas Garuda Tumbang Lawan Vietnam, Asa Ke Final AFF 2022 Pupus

Asa Indonesia untuk menembus Final AFF 2023 Harus pupus usai dikandaskan Vietnam dengan skore 2-0 di Stadium My Dynh, Hanoi  Senin (09/1/2022) tadi malam. Foto/ Antara.com


POS SINDO.COM, Olahraga - Indonesia harus mengakui kehebatan pasukan Nyuyen Cs, setelag tumbang 0-2 dari Vietnam di Stadium My Dynh, Hanoi pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022, Senin (09/1/2022) tadi malam.

Brace dari pemain Nguyen Tien Linh lah yang memupuskan harapan Tim Garuda melaju ke final Piala AFF 2022. Pertandingan berjalan dengan tensi yang cukup sengit. Vietnam bisa unggul ketika laga baru berjalan tiga menit lewat Nguyen Tien Linh.

Skor 1-0 untuk tuan rumah bertahan hingga babak pertama tuntas. Selepas jeda, pasukan Park Hang-seo kembali mencetak gol cepat selepas kick off. Tien Linh mencetak gol keduanya di laga ini pada menit ke-47.

Vietnam langsung menggebrak setelah kick off. Gol berhasil mereka ciptakan kembali dari Tien Linh. Ia mencatatkan nama di papan skor usai dengan baik menyundul sepak pojok Do Hung Dung.

Indonesia harus mengejar dua gol untuk lolos ke final. Dendy sempat punya kesempatan tapi tembakannya melebar. Vietnam menekan di menit ke-59. Tuan Hai bisa menyontek umpan panjang. Nadeo untungnya sigap mengamankan bola.

Nguyen Quang Hai nyaris mencetak gol indah lewat sepakan voli menyambar sepak pojok. Sepakannya masih melebar tipis.

Memasuki pertengahan babak kedua, Indonesia yang memburu gol tampil lebih menyerang. Fachruddin bisa menanduk sepak pojok. Namun, sundulannya juga melebar. Tekanan Indonesia masih butuh. Vietnam bahkan hampir saja bisa mencuri gol di menit akhir dari aksi Quang Hai. Nadeo tampil gemilang dengan bisa menepis bola.

Vietnam mengakhiri laga dengan kemenangan 2-0. Mereka unggul agregat 2-0 usai laga 0-0 di leg pertama. Vietnam menunggu pemenang laga Thailand vs Malaysia sebagai lawan di laga puncak. (Redaksi)

Sumber : sport.detik.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال