Dewan Imbau Pemkab Seruyan Harus Siap Hadapi IKN

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Zuli Eko Prasetyo. Foto/IST


POS SINDO.COM, Seruyan – Sehubungan dengan digenjotnya pembangunan Ibukota Negara (IKN). Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Zuli Eko Prasetyo meminta pada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan untuk bisa memepersiapkan hal-hal mendasar sebagai persiapan dalam menunjang keberadaan IKN. Hal itu disampaikan Zuli Eko Prasetyo, Jumat (17/02/2023) tadi.

“Salah satunya menggali menggali potensi ekonomi yang ada, sebenarnya banyak sektor yang dapat digali oleh Pemkab Seruyan demi menyongsong kehadiran IKN pada masa mendatang. Terutama mendorong potensi ekonomi yang ada saat ini. Seperti Perkebunan, Perikanan, peternakan dan Pertanian,” jelas Zuli Eko Prasetyo.

Dilanjutkan ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo untuk mencapai tujuan menyambut IKN, diperlukan sinergi antara Pemkab Seruyan dengan instansi terkait guna menggali labih jauh potensi-potensi itu. Ketika IKN nanti sudah beroperasi maka seruyan juga harus ikut andil didalamnya.

“Terutama dalam segi Sumber daya manusia, kita harapkan pemuda di Bumi Gawi Hatantiring ini sejak dini harus siap bersaing dengan kabupaten yang lain di Pulau Kalimantan dalam hal relasi kerja dengan IKN, seperti bertanggung jawab pada ketersediaan pangan dan ikan,” tukasnya. (Sam)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال