Kebutuhan Beras Kota Palangka Raya Masih Bergantung Dari Luar

Untuk memenuhi kebutuhan beras Kota Palangka Raya, pemasok dari luar masih menjadi tumpuan . Foto/Net

POS SINDO.COM, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan pemenuhan kebutuhan beras untuk masyarakat setempat masih mengandalkan suplai dari luar daerah.

Hal itu dikarenakan produksi padi yang dikelola petani lokal belum mampu memenuhi mayoritas kebutuhan pasar. Meski distribusi lancar, namun produksi lokal dinilai memiliki potensi lebih baik tanpa khawatir hambatan pengiriman logistik.

“Selama ini memang masih aman karena suplai masih mencukupi, hanya saja akan lebih baik lagi jika semuanya bisa diproduksi dari dalam daerah saja. Caranya kita harus perbanyak menanam padi, sehingga tidak bergantung suplai lagi,” Ujarnya, Kamis (09/2/2023).

Melihat persoalan ini, kata Fairid, pemerintah daerah pun sudah turun tangan dengan melakukan aksi tanam padi di Kelurahan Pager tepatnya di lahan milik kelompok tani Bina Sejahtera. Melalui aksi tersebut diharapkan semakin banyak petani yang menanam padi.

“Pemerintah siap mendukung bagi petani yang ingin menanam padi, fasilitas maupun sarana lainnya ada di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan,” terangnya.

Disampaikan selama ini, pemerintah terus melakukan upaya menekan inflasi. Upaya-upaya tersebut antara lain dengan melaksanakan operasi pasar, pemantauan harga secara terus-menerus, pelaksanaan sidak pasar, pemberian bibit tanaman yang berpotensi inflasi seperti cabai dan bawang merah. (ndre/Rlis)

Editor : Tuah



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال