Patut Di Contoh ! Warga G Obos XXV Lakukan Gotong Royong Perbaiki Jembatan Rusak

Warga Jalan G Obos XXV Palangka Raya saat melakukan kerja bakti untuk memperbaiki jalan yang rusak. Foto/IST

POS SINDO.COM, Palangka Raya - Warga yang tinggal di Jalan G Obos XXV Palangka Raya mengadakan gotong royong memperbaiki jembatan yang rusak, Sabtu (11/2/2023). Jembatan tersebut sebelumnya tidak layak dilalui kendaraan karena pondasi besi jembatan yang tidak kokoh dan dikhawatirkan akan menimbulkan kecelakaan bagi pengguna jalan.

“Perbaikan jembatan ini merupakan inisiasi warga dan atas kepedulian bersama untuk memiliki jembatan yang layak. Mengingat jembatan ini merupakan akses memasuki perumahan warga ditambah lagi terdapat fasilitas rumah ibadah serta sekolah dasar,” terang Segah, salah satu warga G Obos Palangka raya.

Dikatakan Segah, Warga bersama-sama melaksanakan gotong royong memperbaiki jembatan yang sudah lebih sepekan rusak karena jembatan tersebut sarana vital penunjang aktivitas warga.

“Sebagai warga G Obos XXV mengaku beryukur atas kepedulian warga yang sangat menginginkan akan adanya jalan lingkungan dan fasilitas yang ada dapat dilalui dengan baik dan layak,” ungkapnya.

Dirinya pun berharap adanya agar pemerintah setempat bisa membantu dengan berupaya meningkatkan insfrastruktur yang ada seperti perbaikan jalan yang rusak dan perbaikan drainase.

“Kedepannya perbaikan infrastruktur di kawasan ini mendapat perhatian pemerintah kota. Dan tidak menutup kemungkinan warga kembali bergotong royong menata jalan yang rusak secara mandiri dan swadaya demi memiliki infrastruktur jalan yang baik untuk kepentingan bersama,” tukasnya. ( Ndre/Rls)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال