Sebanyak 19 Atlet Esports Mobile Legends Ikuti Seleknas SEA Games 2023 Kamboja

Codashop Meriahkan Turnamen Mobile Legends Bang Bang Professional League Session 10. Foto/Tribuns 

POS SINDO.COM, Olahraga - Sebanyak 19 nama atlet eSports Mobile Legends akan mengikuti tahap seleksi nasional atau seleknas SEA Games 2023 Kamboja. PB ESI melalui platform Garudaku telah telah mengumumkan daftar pemain yang akan mengikuti Seleknas MLBB SEA Games 2023 Kamboja. Total ada 19 pemain untuk tim pria dan 10 nama untuk tim wanita.

Seleknas alias Seleksi Nasional adalah salah satu tahap wajib yang harus dilakukan oleh setiap cabang dan nomor olahraga yang akan ikut bertanding membawa nama bangsa di ajang internasional. Fase ini dibutuhkan untuk menentukan para pemain terbaik yang nantinya akan mengikuti Pelatnas alias Pemusatan Latihan Nasional.

Dengan perubahan status esports dari olahraga rekreasi menjadi prestasi, maka cabang yang akan ikut dipertandingkan di SEA Games 2023 Kamboja ini juga wajib untuk menggelar semua tahapan tersebut.

Dengan minimnya waktu yang tersedia, PB ESI pun memutuskan untuk memanggil para pemain yang dianggap terbaik di setiap nomor untuk mengikuti seleknas, tanpa harus mengikuti kualifikasi dan lainnya.

Dikutip dari RevivaltvBerikut nama-nama atlet Mobile Legends yang mengikuti seleknas : 

Rizqi Awandi Iskandar - Saykots, Muhhamad Satrya Sanubari - Butss , Regi Marviola - Fluffy , Luke Febrian Valentinus - Luke, Jabran Bagus Woloko - Branz , Schevenko David Tendean - Skylar , Calvin Winata - CW , Dalvin Ramadhan Putra - Hijume , Muhhamad Julian - Udil , Deden Muhammad Nurhasan - Clay , Gilang - Sanz , Adriand Larsen Wong - Drian , Rachmad Wahyudi - Dreams , Calvin - Vyn , Nicky Fernando - Kiboy , Hengky Gunawan - Kyy , Albert Neilsen Iskandar - Albert , Darrel Jovanco Wijaya - Tazz , Arthur Christopher Sunarkho - Sutsujin.

Sumber : tribunnews.com /oneesports.id

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال