Senator DPRD Seruyan Syamsudin Andi Mansyur. Foto/IST |
POS SINDO.COM, SERUYAN – Untuk bisa membentuk pribadi generasi muda yang tangguh dan kuat perlu dorongan yang kuat dari orang tua, lingkungan dan sistem pendidikan yang sehat. hal itu disampaikan Senator DPRD Seruyan Syamsudin Andi Mansyur, Sabtu (25/03/2023) tadi. Menurutnya jika sistem pendidikan karakter berjalan dengan baik maka kenakalan remaja di sekolah akan bisa ditekan.
"Jadi kalau ada anak yang nakal itu menandakan ada sistem yang berjalan kurang baik. Karena itu evaluasi perlu di lakukan untuk mengetahui sejauh mana karakter anak yang masih dalam masa pertumbuhan " Ujar Politikus Hanura Saruyan ini lagi.
Dilanjutkan Andi Mansyur, orang tua dan pihak sekolah punya peran yang besar dalam membentuk karakter anak. Untuk itu program pembinaan sejak dini harus dilakukan, terutama dalam penanaman karakter dan sikap anak muda. Selain itu menurut dirinya komunikasi yang intens juga perlu dibangun antara orang tua dan pihak sekolah.
"Pendidikan moral sejak usia dini perlu diperbanyak. Pengawasan orang tua pada anak disekolah. Jadi saat anak sampai disekolah jangan dilepas begitu saja, namun dipantau bahkan diantar jemput dipastikan bagaimana perkembangannya. Sesibuk-sibuknya orang tua, usahakan selalu punya waktu untuk anaknya," tukasnya. (Sam)
Editor : Tuah
Tags
dprd Seruyan