Hadapi Penilaian KLA, Pemkab Kapuas Adakan Rapat Koordinasi

POS SINDO.COM, Kuala Kapuas – Mendekati penilaian sebagai kota layak anak atau KLA, pemkab Kapuas melakukan Rapat Koordinasi dan Evaluasi Mandiri Kota Layak Anak (KLA) Kabupaten Kapuas Tahun 2023 di aula Bappeda Kabupaten Kapuas pada Senin (6/3/2023) tadi.

 

Kepala Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kapuas, Try Setyautami disela-sela kegiatan menyampaikan, jika tim gugus tugas KLA Kapuas sudah melakukan beberapa hal dalam mendukung Kapuas sebagai kota layak anak, pihaknya pun telah bersiap menghadapi penilaian KLA 2023.

"Sejumlah langkah telah dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, Kalteng, menghadapi penilaian Kota Layak Anak (KLA) tahun 2023. Kemarin sudah dilaksanakan rapat koordinasi pengembangan gugus tugas dan evaluasi mandiri Kabupaten dan Kota Layak Anak,”ungkap Try Setyautami.

Dilanjutkan dirinya jika dalam rakor sebelumnya pihaknya diminta untuk menyiapkan data untuk segera dievaluasi sesuai dengan kriteria yang ada. Kini intruksi tersebut disampaikan Try Setyautami sudah dilakukan dan tinggal menunggu evaluasi lanjutan.

“Sebelumnya tahun 2022 Kabupaten Kapuas sudah pernah meraih penghargaan KLA peringkat Pratama. Semoga, ke tahun ini kita bisa kembali mempertahankan dan juga menambah capaian lain dalam penilaian KLA ini. Memang tidak mudah, namun dengan Kerjasama dari semua pihak kita optimis bisa,” ungkapnya. (Glas)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال