POSSINDO.COM, Balangan - Bupati Balangan H. Abdul Hadi mengikuti pemaparan tentang Rencana Detail Tata Ruang (RDRT) Perkotaan Paringin kepada Direktur Jendral Tata Ruang Kementerian ATR/BPN Republik Indonesia bertempat di The Sultan Hotel, Jakarta pada Senin (08/05/2023) tadi.
Bupati Balangan Abdul Hadi menyampaikan jika kegiatan ini bertujuan untuk menyelaraskan rencana dan program lintas sektor dalam penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDRT). Kabupaten Balangan saat ini juga disampaikan tengah berbenah diri menjadi daerah penyangga Ibukota Negara (IKN).
“Harapan kami dengan disusunnya RDTR Perkotaan Paringin, Kabupaten Balangan khususnya Perkotaan Paringin dapat menyediakan ruang yang akan mendukung peningkatan iklim investasi serta siap menjadi pintu gerbang dan penyangga Ibu Kota Negara Nusantara (IKN)” paparnya.
Dilanjutkan dirinya, melalui RDTR Perkotaan Paringin, Pemerintah balangan ingin menjadikan kondisi wilayah nyaman dan berkelanjutan. Terutama dalam dalam penanganan dan pengendalian banjir, melalui desain yang menyediakan daerah resapan air, jaringan dan bangunan pengendalian banjir.
Sementara itu Direktur Jenderal Tata Ruang Gabriel Triwibawa menggarisbawahi, pembangunan hanya bisa dilakukan jika telah terdapat rencana tata ruang.
“Dalam tatanan pembangunan yang lebih detail, guidance nya adalah RDTR. Begitupun arahan Presiden Joko Widodo bahwa kunci pembangunan adalah RDTR,” jelasnya. (Wahid)
Editor : Tuah
Tags
Balangan