Legislator Seruyan Dorong Petani Sawit Lokal Bisa Sejahtera

Anggota DPRD Seruyan, Harsandi saat mengikuti kegiatan Eksekutif beberapa waktu tadi. Foto/IST

POSSINDO.COM, Seruyan – Anggota DPRD Seruyan, Harsandi mendorong petani kelapa sawit untuk bisa naik kelas. Menurut dirinya naik kelas yang dimaksud yakni bisa meningkatkan hasil kebun sawit yang baik dan menyerupai milik perusahaan.

“Jadi di Seruyan ini banyak sebenarnya petani sawit, sayangnya Sebagian masih memakai cara tradisional sehingga hasilnya tidak maksimal. Karena itu kita imbau untuk membuka diri dan terus belajar dalam mengelola kebunnya,” ungkap Harsandi pada Rabu (03/5/2023) tadi.

Salah satu cara yang bisa dilakukan petani yakni dengan memilih bibit saeit yang berkualitas. Bibit dikatakan dirinya memiliki peran yang menentukan hasil panen yang tinggi. Sehingga ketika akan menanam sawit hendaknya memilih bibit yang baik yang resmi dan punya sertifikat.

“Jadi pastikan bibitnya berkuaitas, lebih baik menanam sawit dengan jumlah terbatas tapi bibit berkualitas ketimbang tanam banyak tapi bibit cabutan yang malah akan membuat rugi waktu dan biaya perawatan. Untuk kita imbau para petani sawit untuk bergabung dengan asosiasi petani sawit atau PPL perkebunan ,” tukasnya. (Sam)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال