Dinas Pertanian Kapuas Belajar ke Tapin maksimalkan "Food Estate"

Kepala Dinas Pertanian Kapuas Yaya. Foto/IST

POSSINDO.COM, Kapuas -Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah belajar ke Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan untuk maksimalkan potensi kawasan food estate yang jadi prioritas nasional terhadap ketahanan pangan. 

Kepala Dinas Pertanian Kapuas Yaya mengatakan wawasan yang didapatkan di Tapin ini relevan diimplementasikan untuk pengelolaan proyek strategis nasional (PSN) di sektor pertanian tersebut. 

"Walaupun Kapuas dan Tapin sama bunyinya pertanian. Namun di sini jauh lebih banyak yang bisa kami serap ilmunya," ujarnya kepada Antara di Taman Teknologi Pertanian Tapin.

Adapun wawasan yang diserap tersebut, diantaranya terkait penyuluh pertanian lapangan (PPL) swadaya, taman demplot hingga taman teknologi. 

Untuk taman demplot dan tanam teknologi, kata Yaya, bakal ditindaklanjuti segera agar terwujud di Kabupaten Kapuas. 

Sedangkan strategi PPL Tapin, lanjutnya, akan diterapkan ke pertanian di Kapuas agar menambah potensi food estate.

"Strategi dari mereka (pertanian Tapin) akan kami terapkan untuk kami di sana (Kapuas). Kami akui SDM (sumber daya manusia) kami masih terbatas," ujarnya. 

Urgensi pembelajaran ini, disebut juga sebagai upaya mempertahankan hingga meningkatkan kualitas dan produktivitas pertanian Kapuas yang berstatus sebagai lumbung pangan nasional khususnya beras. 

"Produksi di Kapuas ini 60 persen menopang kebutuhan beras di Kalimantan Tengah," ujarnya. 

Tindakan Dinas Pertanian Kapuas ini selaras dengan arah kebijakan pemerintah provinsi, yakni kolaborasi pemerintah pusat dan daerah untuk mencapai hasil food estate yang maksimal.(glas)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال