Presiden Joko Widodo. Foto/IST |
POSSINDO.COM, Nasional – Baru-baru ini Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku sangat kesal dengan cara pemerintah daerah dalam mengatasi stunting justru dengan banyak kegiatan rapat dan perjalanan dinas.
Dirinya bahkan menyebut dalam anggaran Rp10 miliar ang digelontorkan untuk program penanganan stunting, justru hanya Rp2 miliar yang betul-betul dimanfaatkan secara optimal. Sisanya, kata dia, digunakan untuk perjalanan dinas hingga Rp3 miliar. Kemudian, Rp3 miliar untuk rapat-rapat dan Rp2 miliar untuk penguatan pengembangan lainnya.
"Contoh, ada anggaran stunting Rp10 miliar, coba cek liat betul untuk apa Rp10 miliar itu. Jangan membayangkan nanti ini dibelikan telur, susu, protein, sayuran Rp10 miliar. Coba dilihat detail, saya baru saja minggu yang lalu saya cek di APBD Mendagri, coba saya mau lihat Rp10 miliar untuk stunting," jelas Jokowi beberapa waktu tadi.
Dirinya pun meminta agar penganggaran harus diubah sehingga masalah stunting dapat selesai. Jokowi menyampaikan seharusnya Rp8 miliar dioptimalkan membeli makanan-makanan sehat untuk menurunkan angka stunting di Indonesia.
"Kalau Rp10 miliar itu anggarannya, mestinya yang untuk lain-lainnya itu Rp2 miliar, yang untuk Rp8 miliar itu ya untuk langsung telor, ikan, daging, sayur, berikan ke yang stunting. Konkretnya kira-kira seperti itu," kata Jokowi. (Redaksi)
Sumber : Liputan6.com
Tags
Nasional