Dinkes P2KB Menggelar Sosialisasi Introduksi, Membangun Kesehatan Masyarakat

 
Dinkes P2KB Kabupaten Balangan, Adakan Sosialisasi Introduksi Sekaligus Launching Vaksin Rotavirus (RV) dan Human Papiloma Virus (HPV), di Mahligai Mayang Maurai, Paringin, Selasa (8/8/2023). Foto/IST

POSSINDO.COM, Balangan -Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Kabupaten Balangan, Adakan Sosialisasi Introduksi Sekaligus Launching Vaksin Rotavirus (RV) dan Human Papiloma Virus (HPV), di Mahligai Mayang Maurai, Paringin pada Rabu (09/8/2023) tadi.

Kegiatan ini dihadiri oleh, Kepada Dinkes P2KB Balangan, Akhmad Nasai, Staf Ahli Setda Balangan, Hj Hasmiati, Narasumber dari Dinkes Provinsi Kalimantan selatan, Dr Anhar Ihwan, Narasumber dari RSUD Datu Kandang Haji Balangan, dr Ratna Indriyani, Kepala Diskominfosan Balangan, Kepala Puskesmas Se-Kabupaten Balangan dan SKPD terkait.

Mewakili Bupati Balangan, Staf Ahli Setda Balangan, Hj Hasmiati dalam laporannya menyampaikan prihal Imunisasi RV dan HPV ini dilaksanakan secara menyeluruh akan dilakukan di Kabupaten/Kota pada 2023, Pemerintah akan siapa menfasilitasi kepada masyarakat Balangan.

Untuk itu unsur Pemerintah, akdimisi,masyarakat, media agar aktif mengsosialisasikan dan menyebarluaskan informasi introduksi imunisasi HPV dan RV ini untuk membangun masyarakat dengan kesehatan yang lebih tinggi dan menampilkan generasi yang lebih baik dan bergairah.

Sementara itu, Kepala Dinkes P2KB, Akhmad Nasai, mengatakan program Imunisasi Rotavirus dan Human Papiloma Virus ini merupakan program baru yang diprogramkan Pemerintah, jadi Imunisasi Rotavirus ini berfungsi untuk mencegah penyakit Diare berat kalau Human Papilloma Virus berfungsi mencegah Kanker Serviks yang mana sering diderita oleh Perempuan.

“Hari ini kegiatan Sosialisasi imunisasi Rotavirus dan Human Papiloma Virus yang mana ini adalah vaksin baru yang diprogramkan Pemerintah,”katanya.

Akhmad Nasai, mengharapkan tidak ada lagi diare berat dan kanker serviks pada perempuan di Kabupaten Balangan.

“Dengan adanya Vaksin RV dan HPV ini kejadian diare bisa menurun dan kanker Serviks ini tidak ada lagi didaerah kita,” harapnya.(Wahid)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال