Plh Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan meresmikan gedung
baru PAUD Shining Kids School di Jalan Wortel I Kota Palangka Raya, Selasa
(8/8/2023). Foto/IST |
POSSINDO.COM, Palangkaraya -Plh Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan meresmikan gedung baru PAUD Shining Kids School di Jalan Wortel I Kota Palangka Raya, Selasa (8/8/2023).
Wali Kota Palangka Raya dalam sambutannya yang dibacakan Sahdin Hasan mengatakan, Pemko memberikan apresiasi atas peresmian gedung baru PAUD Shining Kids School sebagai upaya mendukung pelayanan pendidikan bagi anak usia dini di Palangka Raya.
“Peresmian gedung baru PAUD ini diharapkan mampu melahirkan generasi penerus yang memiliki integritas keilmuan dan keagamaan yang tinggi serta menyiapkan kader yang kelak akan berkiprah di tengah masyarakat kita,” ucapnya.
Sahdin menambahkan, hal terpenting yang menjadi perhatian adalah agar anak mendapatkan layanan pendidikan pada usia dini karena masa keemasan proses perkembangan manusia ada pada usia 0-6 tahun.
“Anak-anak ini kelak akan menjadi generasi penerus bangsa. Dengan menanamkan nilai-nilai agama yang berdampingan bersama pendidikan di sekolah, mereka akan menjadi generasi penerus yang berkarakter baik,” sambung Sahdin.(Ndre.MC/Pky)
Editor : Tuah