Sekwan Kapuas Apresiasi Pelatihan Pengelolaan Website dari Kominfo


POS SINDO.COM, Kuala Kapuas - Sejumlah pegawai Tenaga Kontrak (tekon) dari Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas mengikuti pelatihan pengelolaan website OPD yang dilaksanakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kapuas melalui Bidang Pengelenggaraan e-Government, Kamis (07/9/2023) tadi.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas Kominfo Kapuas Hartoni U Sawang didampingi Kabid e-Government Roxas Yohanes dan jajarannya, bertempat di Aula Dinas Kominfo Kapuas.

Dikatakan Hartoni, pelatihan yang diberikan pihaknya ini sebagai langkah dalam meningkatkan kemampuan SDM yang ada pada Sekretariat DPRD Kabupaten Kapuas dalam hal pengelolaan website.

“Pelatihan ini guna meningkatkan keterampilan dalam mengolah, mengelola, menyalurkan, dan mendistribusikan informasi melalui website dengan tepat, sehingga tersampaikan kepada masyarakat,” katanya, Sabtu, 16 September 2023.

Sementara itu, Sekwan DPRD Kapuas Ferry Noah menyambut positif dengan pelatihan kepada sejumlah Tenaga Kontrak (tekon) dari Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas. Menurut dirinya ketrampilan dalam mengelola website diharapkan bisa dipraktekan untuk mendorong kemajuan secretariat dalam hal informasi.

“Tentu pelatihan tersebut adalah hal yang bagus, untuk mendukung peningkatan komunikasi dan informasi antara pemerintah dan masyarakat. Terutama dalam menyampaikan berbagai kegiatan DPRD pada masyarakat sehingga semakin mendekatkan pada public,” tukasnya. (Dar)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال