Dinas Sosial P3APMD Kabupaten Balangan dibantu relawan Al Tamar Peduli Salurkan Bantuan Alat Bantu Kepada Disabilitas. Foto/IST |
POSSINDO.COM, Balangan -Bidang Pemberdayaan dan Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial P3APMD Kabupaten Balangan bersama Al Tamar Peduli menyalurkan alat bantu bagi penyandang disabilitas.
Kepala Bidang Pemberdayaan dan Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial P3APMD Balangan, S Enggo Widodo, mengatakan penyaluran alat bantu ini dilakukan di beberapa titik, diantaranya di Desa Dayak Pitap, Desa Jimamun, Desa Kandang Jaya.
Alat bantu yang disalurkan, berupa kursi roda triple function, alat bantu dengar, tongkat tripod, dan tongkat kruk yang merupakan bantuan Kemensos RI melalui Dinsos Kalsel.
"Bantuan berupa alat bantu disabilitas ini diberikan kepada penyandang disabilitas tujuannya adalah agar para difabel yang menerima mampu melaksanakan aktifitas sehari-hari secara mudah dan semakin mandiri," ungkap Kepala Bidang Pemberdayaan dan Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial P3APMD Balangan, Jum’at (8/12/2023).
Selain itu bantuan ini merupakan pelayanan kesejahteraan sosial dengan pendekatan rehabilitasi sosial yaitu sebagai proses refungsionalisasi dan pengembangan untuk memungkinkan seseorang mampu melaksanakan fungsi sosialnya secara wajar dalam kehidupan masyarakat.(Wahid)
Editor : Tuah