Rudal Iran hantam Israel. Foto/via REUTERS/VIDEO OBTAINED BY REUTERS |
Serangan udara Iran juga dilakukan beberapa pekan usai Israel menyerang kantor konsulat Iran di Damaskus, Suriah, dan menewaskan beberapa petinggi Garada Korps Revolusi Iran.
Iran menyatakan serangan udara ke Israel pada akhir pekan ini merupakan bentuk perlawanan terhadap serangan ilegal dan genosida rezim Zionis terhadap Palestina.
Kementerian Luar Negeri Iran menyatakan tindakan defensif mereka itu ialah untuk membela diri sekaligus menunjukkan sikap Iran dalam perdamaian dan keamanan regional serta internasional.
"Tindakan defensif Republik Islam Iran dalam menjalankan haknya untuk membela diri menunjukkan pendekatan bertanggung jawab Iran terhadap perdamaian dan keamanan regional dan internasional pada saat tindakan ilegal dan genosida yang dilakukan oleh rezim apartheid Zionis terhadap bangsa Palestina," kata Kemlu Iran dalam siaran pers, Minggu (14/4).
Kemudian, Iran juga menyebut serangan ke Israel itu sebagai pembalasan atas serangan militer Israel terhadap kantor konsulat Iran di Damaskus, Suriah pada awal April lalu.
Sumber : cnnindonesia.com