Terima Laporan Langkanya Gas LPG 3 Kilo, Disdagperinkop Kapuas Pantau Penyaluran di Sejumlah Agen

Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagperinkop dan UKM) Kabupaten Kapuas saat Mendatangi Agen Elpiji di Daerah Setempat. Selasa, (16/04/2024). Foto/IST
 
POSSINDO.COM, Kapuas –Pantau penyaluran gas elpiji 3 kilo untuk menindaklanjuti informasi dari masyarakat terkait langkanya dan harga elpiji tersebut yang melonjak Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagperinkop dan UKM) Kabupaten Kapuas mengunjungi sejumlah agen elpiji.
 
Hal itu diungkapkan Kepala Disdagperinkop dan UKM Kapuas, Apendi melalui Kabid Perdagangan Anita Sumarni.
 
"Hasil pemantauan kami dari keterangan tujuh agen yang kami datangi tadi, bahwa tidak ada pengurangan jumlah kuota," ucapnya.
 
Ia mengatakan, penyaluran tetap seperti biasa, hanya saja sempat ada libur lebaran 2 hari di tanggal 10 - 11 April 2024.


"Karena menurut keterangan agen pertamina tidak menyalurkan LPG setiap tanggal merah dan hari minggu," tambahnya.(Glas)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال