Desa di Kecamatan Halong Kabupaten Balangan Siap Ditetapkan Jadi Desa Bebas Narkoba

Penyerahan Penghargaan Kepada Pihak yang Aktif Melakukan Pencegahan Narkoba, bertempat di di Aula Benteng Tundakan. Rabu, (26/06/2024). Foto/IST

POSSINDO.COM, Balangan -Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2024 di Kabupaten Balangan diawali dengan penampilan tarian banjar. Kegiatan yang digelar oleh Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Balangan. Dihadiri oleh Bupati Balangan Abdul Hadi, Kapolres Balangan AKBP Riza Muttaqin dan unsur forkopimda lain.

Kegiatan ini mengusung tema "Masyarkat bergerak bersama melawan Narkoba, mewujudkan Indonesia Bersinar (Bersih Narkoba)".

Dalam rangkaian peringatan HANI 2024, BNNK Balangan menggelar beberapa kegiatan diantaranya lomba pantun P4GN, lomba pidato/penyuluhan P4GN, Awareness P4GN bersama PT Trakindo Utama site Tanjung Adaro, renungan keprihatinan di malam puncak HANI bersama anggota pramuka anti Narkoba, deklarasi anti Narkoba bagi masyarakat pesisir/perbatasan yang dipusatkan di Kabupaten Barito Kuala dan kampanye/ pagelaran seni sekaligus launching Desa bersinar serta mengikuti peringatan puncak HANI secara virtual yang dipusatkan di Grand SKA Convention anda Exhibition center Pekanbaru Riau.

Bupati Balangan Abdul Hadi dalam sambutannya mengapresiasi BNNK Balangan dalam program yang dijalankan untuk pencegahan penyalahgunaan dan peredaran Narkoba di Balangan.

“Kami telah mengintruksikan semua desa mengalokasikan anggarannya untuk kegiatan pencegahan narkoba. Saat ini seluruh desa di Kecamatan Halong sudah siap. Begitu juga tim desanya,"ucapnya, Rabu (26/06/2024).

Saat ini Kecamatan Halong yang sudah siap untuk seluruh desanya menjadi Desa Bersinar, secara anggaran dan juga tim desa yang menjadi penggerak di tiap desa. (Wahid)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال