Kylian Mbappe Menerima Perawatan Medis Selama Pertandingan Grup D UEFA Euro 2024 antara Austria dan Prancis di Duesseldorf Arena di Duesseldorf. Foto/AFP/Ozan Kose/pri. |
POSSINDO.COM, Olahraga -Hidung Kylian Mbappe patah dan mengeluarkan darah saat Prancis menang atas Austria di Euro 2024. Mbappe pun bertanya kepada netizen soal ide topeng untuk dipakainya dalam bermain.
Timnas Prancis menang tipis 1-0 atas Austria dalam pertandingan Grup D Euro 2024 di Stadion Dusseldorf Arena, Selasa (18/6) dini hari WIB.
Prancis mencetak gol pada menit ke-39 lewat bunuh diri bek Austria Maximilian Wober. Niat Wober membuang bola umpan silang Mbappe dari sisi kanan berujung bunuh diri dengan sundulan.
Sayangnya, dalam laga ini Kylian Mbappe harus mendapatkan perawatan pada menit ke-86 usai berduel di udara dengan Danso. Hidung Mbappe mengeluarkan darah karena terbentur bahu Danso.
Insiden Mbappe itu terlihat cukup serius. Banyak darah yang keluar hingga mengenai wajah bahkan jersey Mbappe.
Bahkan cedera horor Mbappe ini mambuatnya harus dilarikan ke rumah sakit. Namun beberapa saat setelah cedera horor tersebut Mbappe membuat cuitan di akun X pribadinya pada Selasa (18/6) pagi.
Mbappe menanyakan kepada netizen soal ide topeng yang cocok dipakainya untuk bermain di laga selanjutnya setelah mengalami hidung patah di laga Austria vs Prancis.
"Ada ide untuk topeng," tulis Mbappe di akun X pribadinya dengan emoji tersenyum dan berkeringat.
Sumber : cnnindonesia.com