POSSINDO.COM, Kapuas -Pj Bupati Kapuas, Darliansjah, didampingi oleh Sekretaris Daerah Kapuas, Septedy, memimpin rapat lanjutan untuk merencanakan serah terima pengelolaan Program CSR Infrastruktur Air Bersih antara Pemerintah Kabupaten Kapuas dengan PT. Telen Orbit Prima (TOP) dan PT. Asmin Bara Barunang (ABB). Pertemuan berlangsung pada Rabu (30/10/2024), di Ruang Rapat Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Jalan Jenderal Sudirman.
Rapat ini dihadiri oleh perwakilan manajemen PT. TOP, PT. ABB, Direktur PDAM Tirta Pambelum Kapuas, serta sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Dalam arahannya, Pj Bupati Kapuas Darliansjah, menegaskan bahwa rapat kali ini bertujuan menyusun sinergi antara Pemkab Kapuas dengan pihak perusahaan dalam pembangunan bendungan air bersih, serta merencanakan hibah lahan yang akan digunakan sebagai lokasi pengolahan air bersih.
“Kami berharap kerja sama ini dapat menjadi contoh yang baik dengan menggunakan konsep Bangun Guna Serah (BGS). Dengan konsep ini, perusahaan yang bergerak dalam sektor air minum dapat melibatkan diri dalam pembangunan yang berkelanjutan, sehingga dapat memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat,” jelasnya.
Darliansjah juga mendorong pihak perusahaan untuk melakukan kajian bersama dinas perikanan dan pertanian, guna memastikan pemanfaatan sumber air bersih tersebut dapat mendukung sektor perikanan dan pertanian di Kapuas.(Glas)
Editor : Tuah