Kabupaten Balangan Dinilai Tim IGA 2024: Inovasi Daerah Diharapkan Berikan Dampak Nyata bagi Masyarakat

Kedatangan Tim Validasi Inovasi Government Award (IGA) 2024. Rabu, (13/11/2024). Foto/IST

 POSSINDO.COM, -Pemerintah Kabupaten Balangan menerima kunjungan dari Tim Validasi Inovasi Government Award (IGA) 2024 untuk menilai berbagai inovasi daerah. Kegiatan ini dibuka oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Balangan, Thaufik Hidayat, bersama anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Balangan.

Adapun para tim penilai terdiri dari perwakilan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) serta analis kebijakan Kemendagri, melakukan kunjungan lapangan ke sejumlah lokasi. Mereka meninjau Desa Baruh Bahinu Dalam di Kecamatan Paringin Selatan dan Puskesmas Tebing Tinggi, guna melihat penerapan inovasi layanan publik digital dan upaya peningkatan ekonomi yang tengah berlangsung di Balangan.

Dalam sambutannya, Thaufik menyambut baik kedatangan tim validasi IGA dan mengapresiasi langkah ini sebagai kesempatan penting bagi daerah untuk menampilkan inovasi yang telah dikembangkan. Menurutnya, kunjungan ini menjadi sarana evaluasi sekaligus penghargaan atas upaya Balangan dalam melayani masyarakat secara inovatif.

Selama penilaian, tim validasi IGA meninjau sejumlah program inovatif di Balangan, dengan fokus pada sektor pelayanan kesehatan dan penanganan kemiskinan. Beberapa proyek yang dikaji antara lain pengembangan layanan kesehatan di Puskesmas Tebing Tinggi serta inisiatif untuk mengatasi kemiskinan ekstrem di wilayah Kabupaten Balangan. Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Balangan, Rakhmadi Yusni, menjelaskan bahwa inisiatif ini berangkat dari kebutuhan untuk mengatasi ketiadaan data tunggal dan menjawab tantangan yang dihadapi masyarakat.

Sementara itu, Faisal Syarif, Kepala Pusat Strategi Kebijakan, Kewilayahan, Kependudukan, dan Pelayanan Publik Kemendagri, menegaskan bahwa kehadiran tim ini bertujuan memastikan inovasi yang diterapkan memberikan dampak positif nyata bagi masyarakat. Ia menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa program yang diajukan tidak hanya sekedar konsep, tetapi benar-benar berfungsi secara efektif.(Wahid)

Editor : Tuah

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال