Desa Banua Hanyar Terlihat Antusias Berbelanja di Pasar Murah yang Diadakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Balangan. Foto/IST |
POSSINDO.COM, Balangan -Pasar murah yang diadakan oleh Dinas Perindustrian
dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Balangan di Desa Banua Hanyar,
Kecamatan Batumandi, pada Kamis (28/11/2024), sukses besar. Dalam waktu kurang
dari satu jam, semua kebutuhan pokok yang dijual habis terjual.
Beragam bahan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, tepung, telur, mi
instan, hingga bumbu dapur ditawarkan dengan harga di bawah pasaran, menarik
minat warga untuk berbelanja.
Asbid, Analis Perdagangan Kabupaten Balangan, menyebut tingginya antusiasme
warga menjadi alasan utama stok cepat habis.
“Alhamdulillah, kegiatan pasar murah ini berjalan lancar. Dalam waktu
singkat, semua barang sudah habis terjual,” ujarnya.
Kepala Desa Banua Hanyar, Samsudin, memberikan apresiasi kepada Disperindag
atas penyelenggaraan pasar murah tersebut. Menurutnya, kegiatan ini sangat
membantu masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
“Kami sangat berterima kasih kepada Disperindag yang telah mengadakan pasar
murah di desa kami. Warga sangat terbantu, apalagi di tengah harga kebutuhan
pokok yang terus naik,” katanya.
Salah satu warga, Masliani, juga merasa terbantu dengan adanya pasar murah
ini. Ia mengungkapkan bahwa selisih harga yang cukup signifikan dibandingkan
harga di pasar biasa membuat acara ini sangat dinanti.
“Contohnya minyak goreng, kalau di pasar biasa Rp18.000, di sini cuma
Rp14.000. Jadi sangat meringankan,” ujar Masliani penuh semangat.
Pasar murah seperti ini diharapkan terus digelar untuk membantu masyarakat, terutama di tengah kondisi ekonomi yang menantang.(Wahid)
Editor : Tuah
Tags
Balangan