![]() |
DPR menggelar rapat paripurna dengan agenda pengesahan RUU Mineral dan Batu Bara (Minerba) pada Selasa (18/2) ini. Foto/Net |
POSSINDO.COM,
Politik -DPR menggelar rapat
paripurna dengan agenda pengesahan RUU Mineral dan Batu Bara (Minerba) pada
Selasa (18/2) ini. Sebelumnya, pengesahan tingkat satu telah diputuskan dalam
rapat Badan Legislasi (Baleg) DPR, Senin (17/2).
Dalam rapat pleno, RUU Minerba telah disetujui semua fraksi di DPR. Perwakilan
pemerintah hadir di rapat tersebut.
"Setelah kita mendengarkan pendapat mini fraksi, dari 8 fraksi, 100
seluruhnya menyetujui, RUU tentang perubahan keempat atas UU nomor 4 tahun 2009
tentang Minerba. Sama-sama tepuk tangan untuk kita semuanya," kata Ketua
Baleg DPR Bob Hasan di kompleks parlemen, Senin.
Bob mengatakan lewat RUU Minerba ini, pemerintah dan DPR ingin pertambangan
mulai melibatkan masyarakat.
Politikus Partai Gerindra itu membantah pembahasan RUU Minerba dilakukan
tergesa-gesa. Dia mengklaim DPR telah melibatkan seluruh unsur masyarakat
selama proses pembahasan.
"Kemudian juga adanya pergeseran pendapat baru tentang pelibatan
masyarakat adat, begitu ya, dan bahkan ada pergeseran perguruan tinggi. Jadi
tidak serta merta dan tidak tergesa-gesa RUU ini dibentuk," ucapnya.
Dalam beberapa hari terakhir, DPR dan pemerintah mengebut pembahasan RUU
Minerba. Rapat digelar tertutup dan dibahas hingga tengah malam.
Selain memfasilitasi keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal pelibatan
masyarakat adat, RUU Minerba juga memberikan konsesi tambang untuk organisasi
masyarakat (ormas) keagamaan dan UMKM. Sedangkan kampus yang semula diusulkan
menerima, disepakati hanya sebagai penerima manfaat.
"Setelah banyak diskusi kemudian mendengar masukan dari berbagai elemen
masyarakat termasuk kampus-kampus, nah, kita akhirnya membuat polanya itu
adalah bahwa yang diberi secara prioritas itu adalah BUMN, BUMD atau badan
swasta yang ditunjuk oleh pemerintah, yang kemudian itu akan dikoneksikan
dengan perguruan-perguruan tinggi tertentu," kata Wakil Ketua Baleg DPR
Doli Kurnia di kompleks parlemen, Senin.
Dengan demikian, RUU Minerba pun akan disahkan jadi undang-undang.
Sumber :
cnnindonesia.com