Musyawarah
Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah
(RKPD) tahun 2025 Tingkat Kecamatan Gunung Purei. Foto/IST
POSSINDO.COM, Barito Utara - Pemerintah
Kabupaten Barito Utara kembali menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan
(Musrenbang) penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2025
tingkat Kecamatan Gunung Purei. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis, (20/2/2025)
di Aula Kantor Kecamatan Gunung Purei ini dibuka secara resmi oleh Asisten I
Setda Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Eveready Noor.
Musrenbang ini menjadi forum
strategis antara masyarakat dan pemerintah dalam menyusun arah pembangunan
daerah berdasarkan kebutuhan riil dan skala prioritas yang telah disepakati
bersama.
Dalam sambutan Pj. Bupati Barito
Utara, Drs. Muhlis, yang dibacakan oleh Eveready Noor, disampaikan bahwa
Musrenbang merupakan sarana penting untuk menampung aspirasi masyarakat secara
terstruktur. “Musrenbang ini adalah kesempatan bagi masyarakat untuk
menyuarakan kebutuhan mereka melalui mekanisme yang telah ditetapkan. Ini
menjadi pijakan awal untuk merancang pembangunan yang betul-betul berdampak
positif bagi kesejahteraan bersama,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa setiap usulan
yang disampaikan akan melalui proses evaluasi berdasarkan urgensi dan dampaknya
terhadap masyarakat luas. “Dengan skala prioritas yang jelas, kita bisa
memastikan bahwa program yang paling mendesak bisa segera direalisasikan.
Sementara usulan lainnya akan dimasukkan ke dalam tahapan perencanaan
berikutnya, menyesuaikan dengan ketersediaan anggaran,” tegasnya.
Kegiatan Musrenbang ditutup dengan
sesi diskusi pembangunan antar pemangku kepentingan, penandatanganan nota
kesepahaman (MoU), serta foto bersama sebagai simbol kolaborasi dan komitmen
dalam membangun Barito Utara yang lebih baik.(Wan)