![]() |
Bunda Guru Kabupaten Kapuas saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Konferensi Kabupaten PGRI Kapuas tahun 2025 di aula dinas pendidikan kabupaten Kapuas, Kamis 24/04/2025. Foto/Lukman |
POSSINDO.COM, Kuala Kapuas- PGRI Kapuas tetapkan Ibu Hj. Siti Saniah Wiyatno sebagai Ibunda guru kabupaten Kapuas pada Konferensi Kabupaten PGRI Kapuas yang digelar di aula dinas pendidikan kabupaten Kapuas pada Kamis (24/04/2025) tadi.
Hj Siti Saniah Wiyatno mengucapkan terimakasih kepada PGRI Kalimantan Tengah dan PGRI Kapuas atas penghargaan yang diberikan sebagai Ibunda guru kabupaten Kapuas
"Terimakasih kepada PGRI Kalimantan Tengah dan PGRI Kapuas atas penghargaan yang diberikan kepada saya sebagai Ibunda guru Kabupaten Kapuas, tugas ini bagi saya tentu bukan sekedar jabatan dan simbolis tetapi merupakan tanggung jawab moral dan sosial untuk memajukan pendidikan" ujar Siti Saniah Wiyatno dalam sambutannya.
Siti Saniah Wiyatno sebagai Ibunda guru Kabupaten Kapuas berkomitmen untuk mendukung penuh PGRI kabupaten Kapuas
"Sebagai Ibunda guru kabupaten Kapuas saya siap berkomitmen untuk mendukung penuh setiap perjuangan PGRI untuk kemajuan pendidikan kabupaten Kapuas dan kesejahteraan guru dan seluruh tenaga pendidik" tambahnya
Dalam kesempatan itu juga Hj. Siti Saniah Wiyatno meminta secara khusus kepada Bupati Kapuas untuk selalu mendukung PGRI Kapuas dalam memajukan pendidikan kabupaten Kapuas
"Dalam kesempatan ini juga saya meminta secara khusus kepada Bupati Kapuas untuk selalu mendukung PGRI Kapuas dalam memajukan pendidikan kabupaten Kapuas karena dukungan dari pemerintah daerah merupakan tiang utama dalam upaya mencerdaskan anak bangsa" tutupnya. (Lukman)
Tags
Kapuas